SYARAT BERGABUNG MENJADI PERWAKILAN/BIRO TANGERANGRAYA.NET untuk DAERAH
TANGERANGRAYA.NET adalah Media Siber lokal, yang fokus pemberitaan di wilayah Tangerang Selatan, Kota Tangerang dan Kabupaten Tangerang. Kami selalu terbuka bagi Anda yang menyukai dunia jurnalistik untuk bekerjasama mengembangkan diri dan mengelola media secara mandiri.
Syarat-Syarat Utama Yakni :
Mengisi Formulir Permohonan yang telah disediakan oleh manajemen Tangerangraya.net sebagai Perwakilan|Biro.
Berdomisili di Ibu Kota Kabupaten|Kota, atau setidaknya dapat menjangkau Ibu kota Pusat Pemerintahan.
Minimal Pengalaman 1 Tahun di dunia Jurnalistik, dan|atau telah mengikuti Uji Kelayakan Wartawan (UKW) yang memiliki sertifikat minimal Wartawan Muda. (Lebih Diutamakan).
Bila hal tersebut tidak memiliki sertifikasi wartawan muda, maka diwajibkan menguasai teori 5W+1H|ADIK SIMBA dan Kode Etik Jurnalistik (KEJ), hal tersebut dibuktikan dengan penulisan setidaknya Straigh News. Selanjutnya Tangerangraya.net akan mengikutsertakan Perwakilan|Biro untuk UKW di wilayahnya. (Ketentuan Berlaku).
Selain itu, Tangerangraya.net membuka kesempatan kerjasama bagi pemilik media online|portal berita lokal (daerah), terkait kerjasama pemberitaan yang bersumber dari Tangerangraya.net dan dari pemberitaan yang bersumber dari daerah.
Untuk Informasi lebih lanjut dapat menghubungi kami di email : admin@tangerangraya.net
Mengirimkan Foto KTP dan Foto diri yang menarik untuk ID Card|Tanda Pengenal (via email|pesan singkat).
KTP digunakan untuk keperluan pencantuman alamat pada Surat Perjanjian dan Surat Tugas Peliputan, serta pembuktian bahwa benar berdomisili di Ibu kota Kabupaten|Kota.
Selanjutnya apabila memenuhi prasyarat utama dan teruji selama 6 bulan ke depan, biro akan diberikan subdomain atau web atas nama kabupaten/kota di mana biro berada. (Syarat dan ketentuan berlaku).
Tangerangraya.net juga akan membimbing secara maksimal sebagai pilar ke-4 demokrasi yang dapat mengelola media secara profesional dan mandiri.
TERTANDA
M A N A J E M E N
TANGERANGRAYA.NET