Kota Tangerang Selatan

Siswa Keluhkan PJJ, Walikota Tangsel : Terus Taati Prokes Supaya PTM Dapat Dilaksanakan

3

TANGERANGRAYA.NET, Tangsel – Pemerintah Kota Tangerang Selatan terus mengimbau kepada masyarakat untuk tetap melaksanakan Protokol Kesehatan (Prokes) supaya Pembelajaran Tatap Muka dapat dilaksanakan.

Hal tersebut disampaikan oleh Walikota Tangsel, Benyamin Davnie dalam kegiatan vaksinasi, bertempat di Mall Teras Kota, Kamis (2/9/2021).

Benyamin mengatakan ada beberapa laporan anak anak yang sudah mengeluhkan Pemberlanjaan Jarak Jauh kepadanya.

“Anak-anak juga mengeluh kepada saya, pak Walikota kapan sekolah tatap muka lagi? Saya menjawab kenapa? Bukannya enakan belajar dirumah? anak tersebut menjawab, kalau dirumah gurunya galak banget pak. Katanya seperti itu main cubit aja kalau tidak bisa matematika,” katanya.

Maka dari itu dirinya menghimbau untuk prokes terus dijalankan supaya pembelajaran tatap muka di sekolah dapat dilaksanakan secepatnya.

“Ingin kami sampaikan kepada bapak ibu sekalian, kalau angka virus Covid-19 terus turun maka kami ingin segera mengejar pembelajaran tatap muka, supaya putra putri kita bisa bersekolah lagi,” terangnya.

“Mari kita mesti hati hati saja, karena tidak ada satupun di dunia ini yang bisa memastikan virus Covid-19 ini akan hilang sama sekali di muka bumi, tidak satupun, jadi kita mari mulai berakrab dengan vaksin dengan masker dan prokes,” tutupnya. (BJS/RED)

Exit mobile version