Banten

Pj Gubernur Banten Berharap Kehadiran Pojok Statistik Dapat Mendekatkan Pelayanan Data ke Masyarakat

13

TANGERANGRAYA.NET, Banten – Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar berharap kehadiran Pojok Statistik di Universitas Bina Bangsa bisa mendekatkan pelayanan data kepada masyarakat. Terutama kepada para mahasiswa yang membutuhkan data statistik di Provinsi Banten.

“Pojok Statistik Universitas Bina Bangsa ini, kami memaknai sebagai upaya kita untuk masyarakat mengetahui betul secara statistik perkembangan data,” ujar Al Muktabar usai menghadiri Peresmian Pojok Statistik di Universitas Bina Bangsa Jl. Raya Serang–Jakarta Km. 3, Kelurahan Penancangan, Kota Serang, ditulis Kamis, (28/7/2022).

Al Muktbar mengapresiasi inisiasi yang dilakukan Universitas Bina Bangsa dan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Banten terkait hadirnya Pojok Statistik tersebut. Pemprov Banten mendukung langkah tersebut.

“Kita Pemerintah Daerah mendukung dan menerima segala inovasi. Harapannya, sebagai bentuk perhatian dan untuk kebaikan kepada masyarakat,” terangnya.

Menurutnya, data statistik sangatlah diperlukan. Lantaran data tersebut dapat menjadi bahan dasar merumuskan suatu permasalahan, sehingga dapat menggunakan metodelogi penyelesaian yang tepat.

“Informasi yang tersusun dalam statistik dapat dimaknai dalam prinsip akuntabilitas, efektivitas, efesien, dan transparan. Maka dengan panduan statistik itulah akan tepat dalam mengambil keputusan,” tuturnya.

Sementara itu, Rektor Universitas Bina Bangsa Furtasan Ali Yusuf menyampaikan data statistik sangat dibutuhkan oleh masyarakat maupun mahasiswa. Terlebih di Universitas banyak mahasiswa yang membutuhkan data tersebut sebagai bahan untuk menyelesaikan tugas akhirnya.

“Saya yakin, nanti Pojok Statistik ini akan dipenuhi mahasiswa yang membutuhkan data. Kami juga tidak menutup diri dengan pihak dari luar kampus. Jadi kami juga akan welcome kepada siapapun untuk dapat merasakan pelayanan tersebut. Sehingga Pojok Statistik dapat dirasakan manfaatnya oleh semua pihak,” kata Furtasan Ali Yusuf.

Di tempat yang sama, Kepala BPS Provinsi Banten Dody Herlando mengatakan Pojok Statistik merupakan tempat yang asik untuk belajar statistik di lingkungan perguruan tinggi, sehingga diharapkan dapat meningkatkan literasi statistik di kalangan mahasiswa.

“Diharapkan dapat memperkuat sistem statistik nasional, sekaligus berkontribusi untuk peningkatan generasi SDM yang unggul untuk penerus bangsa,” ujarnya.

Menurutnya, Pojok Statistik memiliki beberapa fasilitas yang dapat dimanfaatkan mahasiswa. Di antaranya mangakses data dan informasi statistik baik data cetak maupun data digital.

“Selanjutnya dapat dimanfaatkannya layanan konsultasi statistik dan edukasi statistik yang bersifar tematik, serta kedepan terbuka kemungkinan untuk kebutuhan magang mahasiswa maupun partisipasi dalam Forum Data Satu Banten dengan OPD terkait,” tutupnya.

Dalam kesempatan tersebut, turut hadir Deputi Bidang Metodelogi dan Informasi Statistik Badan Pusat Statistik (BPS) Republik Indonesia Imam Mahdi, Kepala Dinas Sosial Provinsi Banten Nurhana, Kepala Dinkop UKM Provinsi Banten Agus Mintono, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Banten Aan Muawanah, dan tamu undangan lainnya.

Exit mobile version