Tangerang – Anggaran dana hibah pemilihan kepala daerah (Pilkada) sebanyak Rp 54 Miliar disiapkan Pemkot Tangerang.
Nantinya, dana tersebut akan diberikan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang untuk membiayai pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) November 2024 mendatang.
Pj Walikota Tangerang, Nurdin didampingi Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Tangerang, Tatang Sutisna mengatakan, dana hibah tersebut sudah siap dicairkan. Terlebih saat ini Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) sudah disiapkan Pemkot Tangerang.
“NPHD-nya sudah kami siapkan dan duitnya sudah siap. Insya allah Pemkot siap untuk mendukung perhelatan akbar (Pilkada) di Kota Tangerang,” ujarnya, kepada wartawan, ditulis Rabu, (8/5/2024).
Ditanya mengenai estimasi pencairan dana hibah Pilkada tersebut, peria yang pernah menjabat sebagai Pj Bupati Aceh Jaya ini.
“Pencairannya itu sesuai dengan permintaan KPUD. Kita ikuti semua tahapannya. Nanti uang itu akan dipakai buat Pilkada,” tambahnya.
Sekretaris KPU Kota Tangerang Fandu Dwidiadma Oktavirawan mengatakan, untuk hibah Pilkada KPU Kota Tangerang anggarannya Rp61,1 M.
“Kami sudah diterima tahap 1 senilai Rp24,4 Miliar pada Oktober 2023, sisanya tahap 2 senilai Rp36,7 Miliar masih dalam proses,” pungkasnya.
Laporan: Bagus